#JanuaryProsody2018, Opini

Suara dalam Keheningan

Hening identik dengan sepi, bahkan tidak ada suara. Membuat orang-orang berpikir saat hening tidak akan ada suara, dan itu disebut sebagai suara keheningan. Namun, aku percaya bahwa tidak ada yang namanya suara keheningan. Yang ada hanyalah suara ketika suasana sedang hening.

Continue reading “Suara dalam Keheningan”

#JanuaryProsody2018, 30 Hari Bercerita (2018)

Selamat 2018, Diriku

Selamat 2018, diriku, dan jangan terlalu senang hati karena bertambahnya waktu sama dengan berkurangnya usiamu.

Selamat 2018, dan jangan lupa bahwa proyek personal literature edisi umrahmu belum juga kelar sejak Juni 2017 lalu.

Selamat 2018, dan … entah bagaimana kabar IP dan IPKmu setelah tiga semester ini berlalu. Yang jelas, IPKmu tidak akan segemilang saat di kampus terdahulu.

Selamat 2018, dan masihkah kamu berkeinginan menulis banyak fanfiksi tapi berhenti di niat melulu?

Selamat 2018, dan jangan lupa rajin menulis lagi di blogmu, seperti katamu dulu yang ingin menulis blog setiap hari minimal satu.

Selamat 2018, dan sapalah Al-Qur’anmu rutin setiap waktu, jangan malah tambah menjauh seperti tahun lalu.

Selamat 2018, dan jadilah manusia yang produktif, bukannya memanfaatkan waktu luang dengan tidur melulu.

Selamat 2018, dan manfaatkanlah segala potensimu. Kamu hanya tidak tahu bahwa sebenarnya kamu bisa melakukan lebih dari itu.

Selamat 2018, dan jangan lupakan kedua orang tuamu yang menaruh begitu banyak harap di kedua pundakmu.

Tahun 2017 memang sudah berlalu, dan dengan segala kegagalan resolusimu, aku tetap bangga padamu, diriku. Karena hanya aku yang paling tahu bahwa kamu sudah berusaha sebisa yang kamu mampu.

.

Depok, 1 Januari 2018

Dari dirimu, untuk diriku.

#JanuaryProsody